Cepidis Blog Info
Indeks
Game  

Review Game Horor Granny Indonesia

Review Game Horor Granny- kali ini saya akan membahas game yang satu ini yakni salah satu game horor yang paling populer di seluruh dunia yakni Game Granny, apa buktinya game ini populer? yaitu kita bisa cek di playstore game ini sudah mendapatkan 50 juta unduhan, dan juga di yutub sangat ramai sekali jika ada gamers yang memainkan dan membahas game ini.

Review Game Horor Granny Indonesia

Di mana-mana game horor adalah game teka-teki termasuk granny ini, game ini cukup sulit untuk dipecahkan karena butuh analisa yang kuat dan beberapa kali gagal sehingga kita nantinya bisa lancar dan sudah hafal posisi posisi penting yang harus ditempuh.

Inti dari games ini menurut saya yaitu kita harus keluar dari sebuah rumah yang menyeramkan yang penunggunya adalah hantu bernama granny, keluar dari rumah bukan hal mudah tapi kita harus memecahkan satu persatu masalah.

Saya sendiri tertarik untuk mencoba game ini yaitu karena saya ingin mencobanya, benar gak sih game ini seru, setelah saya coba dan ternyata inilah beberapa pengalaman saya ketika bermain game Horor Granny yaitu.

1. Rasa Was-was

Sudah pasti dong kalau namanya game horor pasti menegangkan, walaupun saya sudah beberapa kali bermain game ini rasa was-was dan menegangkan selalu menghampiri betapa tidak ketika kita hendak ke suatu kamar ke kamar lain atau mencari barang untuk memecahkan masalah kita selalu dikejar oleh granny yakni sang pemeran utama di sini yang akan selalu mengganggu kita agr kita tidak bisa keluar dari rumah menyeramkan ini.

2. Granny adalah seorang nenek-nenek

Ya ternyata si granny ini adalah seorang nenenk-nenek yang berwajah menyeramkan dengan senjatanya yaitu pemukul baseball dilengkapi dengan paku selain itu suaranya yang cukup menyeramkan juga semakin sempurna lah menyermkannya si nenek-nenek granny ini.

3. Nenek Granny Bisa Menemukan Kita Walau Sembunyi

ya kelemahan nenek granny adalah dia tidak bisa menemukan kalau kita sembunyi, tapi anggapan itu ternyata salah, nyatanya ketika saya pertama kali main game ini sempat kaget bukan main, saya sudah lari dan kemudian sembunyi di bawah kasur tapi dia menemukan saya dan langsung berteriak, ternyata saya lah yang salah seharusnya walaupun  kita mau sembunyi jangan sampai terlihat sedikitpun tubuh kita oleh nenek granny ini.

4. Nenek Granny Pernah Terjebak

Mungkin ini kesalahan bug dari developernya atau gimana yang jelas saya pernah mengalami ini yaitu si nenek granny pernah terjebak tidak bisa kemana-mana, awalnya saya berniat mau memancing granny agar datang kepada saya dengan menjatuhkan kursi di dekat kasur kemudian saya langsung sembunyi di bawah kasur, setelah itu datanglah nenek granny awalnya dia jalannya biasa aja setelah dia melewati kursi yang sudah saya jatuhkan dia malah tidak bisa melewati kursi itu dan jalan ditempat terus menerus, awalnya saya belum percaya, saya beranikan untuk keluar dari persembunyian dan benar saja dia terjebak, sayapun senang bukan main, sayapun ke mana-mana jadi bebas untuk memcahkan masalah, namun sayang sungguh sayang apes juga tiba, ketika saya ke lantai paling atas dan membuka sebuah kamar dengan sebuah kunci khusus saya tidak tahu ternyata kamar tersebut adalah sarang laba-laba besar, sayapun digigit dan akhirnya pingsan hingga dilanjutkan ke hari kedua, dan nenek granny pun kembali normal.

5. Mode Darker Nenek Granny susah menemukan kita

Saya pikir mode darker atau mode gelap itulah paling sulit ternyata tidak bahkan menurut saya mode biasalah yang sulit, karena nenek granny sendiri kelemahan yang lain yaitu susah melihat dikegelapan, jadi jika anda menggunakan mode ini tetap berhati-hatilah karena jarak pandang sangat dekat, apabila anda ingin menegtahui semakin dekatnya nenek granny maka dengarkanlah gerak-gerik suaranya semakin keras suaranya tentunya semakin dekat, maka maka kuncinya adalah berlari dan sembunyi.

6. Difficulty dengan mode practice Tidak ada nenek granny

Nah bagi kamu player nuub seperti saya hehe yaitu cobalah dengan memilih tingkat kesusahan atau Difficulty dengan mode Practice atau paling mudah, di mode ini ternyata si hantu atau nenek granny tidak ada di rumah sehingga kita bisa bebas kemana-mana tanpa was-was dan memecahkan masalah tanpa takut dikejar-kejar, maka dengan itu ingatlah sebaik mungkin pengalaman-pengalamn kamu memcahkan masalah ini, sehingga ketika kamu nanti mau mencoba kembali ke mode normal yakni menghadirkan kembali nenek granny maka kamu tidak perlu muter-muter ke sana sini yang akan menyebakan nenek granny menangkapmu

Itulah sedikit review game Horor Granny, saya sendiri belum pernah menamatkan game ini meskipun telah mencoba semua mode mulai dari yang paling mudah sampai susah, entah kenapa  mungkin saya benar-benar nuub hehehe semoga review ini bermanfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *